Jangan Abaikan, Pentingnya Minum Air Putih untuk Anak

Food

Bagikan:

Bagikan ke Facebook
Bagikan ke Whatsapp
Salin LinkSalin Tautan
pentingnya minum air putih

pentingnya minum air putih

Minum air putih sangat baik untuk kesehatan.

Peran air putih sangat penting untuk menjaga kesehatan organ dalam, menjaga kesegaran kulit, mendukung kerja otot dan sendi, serta melindungi saraf.

Punya segudang manfaat, nyatanya pemberian air putih pada si kecil ada aturannya ya.

Sejak lahir hingga berusia 6 bulan, bayi hanya boleh mendapatkan pasokan cairan yang berasal dari ASI atau susu formula.

 

Jadi kapan anak boleh minum air putih?

Memberikan air putih atau menambahkan air putih pada ASI atau susu formula kepada bayi berusia kurang dari 6 bulan bisa menimbulkan risiko pada kesehatannya.

Seperti perut kembung, kurangnya minat untuk menyusu, kekurangan gizi, diare, hingga hiponatremia.

Oleh karena itu, Bunda baru boleh memberikan air putih kepada si kecil jika ia sudah berusia 6 bulan atau sudah mendapatkan makanan pendamping ASI (MPASI).

Sejak usia ini, bayi memang sudah membutuhkan lebih banyak energi dan cairan dari makanan atau minuman selain ASI.

Namun, jumlah air putih yang boleh diminum masih perlu diperhatikan, ya, Bun.

 

Berapa Takarannya? 

Takaran air putih untuk bayi berusia 6 bulan ke atas adalah sekitar 60 ml, sedangkan bayi berusia 12 bulan ke atas diperbolehkan minum air putih sebanyak 450 ml per hari. 

Takaran ini akan meningkat, seiring bertambahnya usia bayi. Menurut Yustina YK, S.Gz dan Lastdes CF, S.Gz.MPH, Jadi ini dia 8 pentingnya minum air putih untuk anak :

Menjalani aktifitas sehari-hari akan membuat tubuh kekurangan cairan.

Oleh karena itu manfaat minum air putih secara cukup sangat penting untuk kesehatan, antara lain ada 8 manfaatnya,

  1. Sebagai pengatur suhu
  2. Sebagai penambah zat pembangun
  3. Menjaga keseimbangan pH
  4. Pelumas dalam cairan sendi-sendi tubuh
  5. Menambah cairan tubuh
  6. Membangun proses biologis dalam tubuh
  7. Peredam benturan
  8. Pelarut zat gizi

Konsumsi air diimbangi serat pangan yang cukup setiap hari dapat memperlancar buang air besar.

 

Jadi itulah pentingnya minum air putih untuk si kecil ya Bun. Yuk, ajari anak minum air putih sedari dini.